-->

Anthonius Ayorbaba Lantik 7 Pejabat Administrator dan Pengawas Kanwil Kemenkumham Papua

Anthonius Ayorbaba Lantik 7 Pejabat Administrator dan Pengawas Kanwil Kemenkumham Papua

JAYAPURA, LELEMUKU.COM – Setidaknya sebanyak 7 (Tujuh) Pejabat Administrator dan Pengawas dilingkungan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum & HAM (Kemenkumham) Papua dilantik oleh Kepala Kantor Wilayah, Anthonius M. Ayorbaba, SH,M.Si, bertempat di Aula Utama Kanwil Kemenkumham Papua, Jln. Raya Abepura, Nomr 37 Kota Raja,Kota Jayapura, Provinsi Papua.

7 Orang Pejabat Administrator dan Pengawas mengisi jabatan kosong dilingkungan Kanwil Kemenkumham Papua diantaranya, Kepala Bidang (Kabid) Hukum, Ruben K. Samai, S.H.,M.Si, Kepala bagian (Kabag) Program dan Hubungan Masyarakat (Humas), Victor Lucky Maturbongs, S.E.,M.H, Yudo Adi Yuwono, A.Md.I.P, S.H.,M.Si, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Biak, Alwi, SH, Kepala Subbagian Pengelolaan Keuangan dan BMN, Dwi Agus Prasetiyo, SH menjabat Perancang Peraturan Perundang-Undangan Ahli Muda merangkap Kasubid Fasilitasi Pembentukan Hukum Daerah, Ronnal Lumatauw, A.Md.,S.H.,M.H menjabat Kasubag Program dan Pelaporan, dan Heince, S.E.,SH,menjabat Kepala KPLP Lapas Kelas IIB Merauke.

7 Orang Pejabat tersebut diangkat melalui Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI tentang Pemeberhentian dan Pengangkatan dari dan dalam Jabatan Administrasi dilingkungan Kanwil Kemenkumham Papua Nomor : SEK-53.KP.03.03 Tahun 2022, SEK-56.KP.03.03 Tahun 2022.

Dalam sambutanya, Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM Papua, Anthonius Ayorbaba mengucapkan selamat sukses bagi pejabat yang telah dilantik.

"Selaku Kakanwil saya ucapkan selamat sukses bagi yang sudah mendapat amanat baru yang dipercayakan negara. Baik yang mutasi maupun yang promosi," katanya.

Menurut Anthonius, bagi pejabat yang mendapat kepercayaan menjadi kepala unit pelaksana teknis agar menjaga kepercayaan untuk negara.

"Bagi yang dipercayakan kepala unit pelaksanan teknis agar lakukan penyesuaian dan segera lakukan serah terima di UPT masing-masing untuk mempercepat tugas di UPT," ujarnya.

Anthonius berpesan agar segera lakukan koordinasi dengan seluruh aparat penegak hukum, sehingga dapat dikenal.

"Sehingga berbagai tugas-tugas yang akan dilakukan akhiri tahun ini dapat dikerjakan dengan baik," ucapnya.

Sehingga, dapat mempercepat semua proses pertanggungjawabkan laporan keuangan negara.

"Semoga mendapati capaian yang lebih baik," ucapnya.

Anthonius menambahkan, kepala UPT memberikan perhatian dan dukungan memimpin secara langsung, mengecek secara langsung semua jenis layanan Aplikasi di satuan masing-masing. (Humaskemenkumhampapua)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel