-->

Informasi Terkini dan Berita Terbaru dari Kabupaten Kubu Raya

Informasi Terkini dan Berita Terbaru dari Kabupaten Kubu Raya
Kabupaten Kubu Raya adalah salah satu kabupaten yang berada di provinsi Kalimantan Barat, Indonesia. Ibu kotanya kabupaten Kubu Raya berada di kecamatan Sungai Raya.

Secara geografis Kabupaten Kubu Raya terletak pada 108° 35’ – 109° 58’ Bujur Timur dan 0° 44’ Lintang Utara – 1° 01’ Lintang Selatan. Kabupaten ini berada di bagian barat Provinsi Kalimantan Barat.

Luas wilayahnya yaitu 6.985,20 km² terdiri dari daratan seluas 4.785 km² dan lautan seluas 2.197 km² dengan 39 pulau-pulau kecil.

Kabupaten Kubu Raya secara umum merupakan daerah dataran yang relatif datar dengan garis pantai sepanjang 149 Km.

Kabupaten ini merupakan pemekaran dari Kabupaten Mempawah yang terdiri atas 9 kecamatan, 101 desa, dan 370 dusun dan berpenduduk sebanyak jiwa 609.392 jiwa (2020).

Kabupaten Kubu Raya sangat erat kaitannya dengan keberadaan Kerajaan Kubu. Penembahan Kubu, dimulai dari kedatangan 45 orang dari kampung Ar Ridha Tarim Hadramaut (sekitar tahun 1720 M atau 17 Ramadhan 1144 H )

Berikut adalah artikel dari berita dan informasi terbaru dari Kabupaten Kubu Raya: