-->

Informasi Terkini dan Berita Terbaru dari Kabupaten Pemalang

Informasi Terkini dan Berita Terbaru dari Kabupaten Pemalang
Pemalang adalah sebuah kabupaten di provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Ibu kotanya adalah Kota Pemalang.

Kabupaten Pemalang terletak di pantai utara Pulau Jawa. Secara astronomis, kabupaten ini terletak antara 109°17'30" – 109°40'30" BT dan 6°52'30" – 7°20'11" LS. Luas wilayah kabupaten ini ialah sebesar 111.530 km².

Ibu kota Pemalang terletak di ujung barat laut wilayah kabupaten dan berbatasan langsung dengan Kabupaten Tegal.

Kabupaten Pemalang terdiri dari 14 kecamatan, 11 kelurahan, dan 211 desa. Pada tahun 2017, jumlah penduduknya mencapai 1.471.174 jiwa dengan sebaran penduduk 1.316 jiwa/km².

Kabupaten ini berjarak kira-kira 135 km ke arah barat dari Semarang, ibu kota Provinsi Jawa Tengah, atau jika ditempuh dengan kendaraan darat memakan waktu lebih kurang 3-4 jam. Kabupaten Pemalang berada di jalur pantura Jakarta-Semarang-Surabaya. Selain itu terdapat pula jalan provinsi yang menghubungkan kabupaten ini dengan Kabupaten Purbalingga.

Kabupaten ini berbatasan dengan Laut Jawa di utara, Kabupaten Pekalongan di timur, Kabupaten Purbalingga di selatan, serta Kabupaten Tegal di barat.


Berikut adalah artikel dari berita dan informasi terbaru dari Kabupaten Pemalang :