-->

Informasi Terkini dan Berita Terbaru dari Kabupaten Bangka

Informasi Terkini dan Berita Terbaru dari Kabupaten Bangka
Kabupaten Bangka adalah salah satu Daerah Tingkat II di provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Kabupaten Bangka beribukota di kecamatan Sungailiat.

Kabupaten Bangka memiliki batas wilayah sebagai berikut;Laut Natuna di Utara, Laut Natuna di Timur,Kota Pangkal Pinang dan Kabupaten Bangka Tengah di Selatan, serta Kabupaten Bangka Barat, Selat Bangka dan Teluk Kelabat di Barat.

Kabupaten Bangka terdiri dari 8 kecamatan, 19 kelurahan, dan 62 desa. Pada tahun 2017, jumlah penduduknya mencapai 312.460 jiwa dengan luas wilayah 2.950,68 km² dan sebaran penduduk 106 jiwa/km².\

Mata pencaharian penduduk di Kabupaten Bangkaadalah petani,Industri(TI),pedagang, buruh bangunan, PNS, Pegawai Swasta, Nelayan dll.  

Kabupaten Bangka merupakan salah satu tujuan wisata di Bangka Belitung. Beberapa tempat wisata  antara lain adalah Pantai Parai, Pantai Tongaci, Pantai Tikus Emas, Pantai Turun Aban, Pantai rebo, pantai Teluk-Uber, Pantai Matras, Pantai Batu Berdaun, Pantai Tanjung Pesona, Pantai Tikus, Bukit Fathin, permandian air panas Pemali. 

Ada banyak juga pusat jajanan yang tersebar di seluruh kota Sungailiat. Ada beberapa travel yang menjadi rekomendasi untuk melakukan perjalanan wisata yaitu Visit Bangka Island yang dapat di akses melalui media sosial Instagram.


Berikut adalah artikel dari berita dan informasi terbaru dari Kabupaten Bangka :