-->

Panuel Tangledang Ungkap Koramil, Polsek dan Puskesmas Maritaing Ajak Warga Pakai Masker

 Panuel Tangledang Ungkap Koramil, Polsek dan Puskesmas Maritaing Ajak Warga Pakai MaskerKALABAHI,LELEMUKU.COM – Dengan ditetapkannya wilayah Kabupaten Alor, Provinsi Nusa tenggara Timur, menjadi zona merah oleh Satuan Gugus Tugas Penanganan dan pencegahan Covid terkait perkembangan Virus Corona (Covid -19) di Kab. Alor, Koramil 1622-03/Maritaing, bersama Polsek Maritaing dan Puskesmas Maritaing, pada Selasa (1/9/2020) kembali bersinergi turun ke wilayah Gelorakan Ayo Pake Masker.

"Ayo! Pakai masker," itulah ajakan yang disampaikan melalui tulisan yang tertera di Baliho yang dibentangkan oleh aparat TNI, Polri dan petugas kesehatan dari Puskesmas Maritaing.

Ajakan tertip pake masker kesempatan ini yang di gelorakan oleh pihak TNI – Polri bersama instansi terkait adalah bentuk kepedulian terhadap masyarakat dalam upaya pencegahan penularan Covid -19 di wilayah Kecamatan Alor Timur khususnya.

Danramil 1622-03/Maritaing Kapten Inf Panuel Tangledang ketika dikonfirmasi awak media mengatakan, kegiatan Ayo pakai masker yang dilakukan bersama oleh Koramil, Polsek dan Puskesmas merupakan suatu tindakan yang di lakukan untuk menidaklanjuti himbau Dandim 1622/Alor Letkol Inf Supyan Munawar, S.Ag dan Kapolres Alor AKBP Agustinus Chrismas Tri Suryanto, S.I.K, tentang “Ayo Pakai Masker”.

“Gerakan Ayo pakai masker, maksudnya untuk mengajak semua unsur terkait agar menindaklanjuti dengan kesadaran wajib pakai masker di luar lingkungan rumah, dan tidak lupa cuci tangan dan membawa hand saniteser kemana pun pergi, serta selalu jaga jarak aman dengan menghindari keramaian. (KodimAlor)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel