-->

Timnas U-20 Indonesia Menang 3-1 atas Moldavo, Hasil Pertandingan Uji Coba


JAKARTA, LELEMUKU.COM - Timnas U-20 Indonesia berhasil memetik kemenangan 3-1 atas Moldova pada pertandingan uji coba di Stadion Manavgat Ataturk, Turki, pada 1 November 2022. Tiga gol timnas Indonesia dicetak oleh Rabbani Tasnim, Muhammad Ferrari, dan Marselino Ferdinan pada babak kedua.

Timnas Indonesia U-20 tertinggal 0-1 dari Moldova U-20 di babak pertama. Pada menit keenam, Moldova U-20 mencetak gol lewat Vicu Bulmaga memanfaatkan sebuah skema tendangan bebas dan memanfaatkan kelengahan lini belakang Skuad Garuda.

Tertinggal satu gol, Indonesia berinisiatif meningkatkan intensitas serangan dan lebih berani menguasai bola. Namun, Marselino dan kawan-kawan kesulitan untuk menembus pertahanan Moldova yang bermain rapat. Indonesia mendapatkan peluang emas pada akhir babak pertama lewat Ronaldo Kwateh.

Menerima umpan terobosan, ia gagal mengarahkan bola ke gawang meski tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper. Skor 1-0 Indonesia tertinggal hingga turun minum.

Timnas Indonesia tampil lebih menyerang pada babak kedua. Pelatih Shin Tae-yong memasukkan Zanadin Fariz untuk menambah daya serang. Hasilnya positif.  Penguasaan bola dan tusukan Indonesia ke garis pertahanan Moldova menjadi lebih cair dan berbahaya. Indonesia juga berhasil mendominasi lini tengah.

Pada menit ke-55, Indonesia mendapatkan peluang lewat Marselino Ferdinan. Peluang ini berawal dari tusukan Ronaldo Kwateh kepada Dony Tri Pamungkas. Dony melepaskan umpan kepada Marselino yang berada dalam posisi bebas. Sayang, tendangannya masih tepat mengarah ke kiper.

Dua menit berselang, dampak kehadiran Zanadin membuahkan hasil. Melakukan gerakan menusuk dari lini tengah, ia berhasil menarik dua pemain bertahan Moldova. Ia mengirimkan umpan terobosan ke Rabbani yang berhasil mengelabui kiper Rumenco. Skor-1-1.

Moldova berusaha keluar dari tekanan. Kiper Cahya Supriadi sempat dibuat bekerja keras untuk melakukan penyelamatan. Ia harus terbang untuk menepis tendangan dari luar kotak penalti pemain Moldova pada menit ke-62. Indonesia kembali mendapatkan peluang pada menit ke-64 dan ke-65 lewat tendangan bebas dari Zanadin dan tendangan spekulasi Marselino.

Pada menit ke-72, timnas U-20 Indonesia berbalik unggul. Muhammad Ferrari berhasil memanfaatkan kesalahan kiper dalam mengantisipasi lemparan bebas Robi Darwis. Berada dalam posisi bebas, pemain Persija Jakarta itu melesakkan bola ke gawang Moldova. Skor 2-1 untuk Indonesia.

Pada menit ke-76, Marselino mengirim umpan dari sisi kanan pertahanan Moldova. Umpan silang berhasil dimanfaatkan Rabani, tetapi tendanganya masih melambung. Marselino menjadi momok pertahanan Moldova pada pertandingan tersebut. Ia mengunci kemenangan Indonesia lewat titik penalti pada menit ke-79 setelah dilanggar pemain bertahan Moldova.

Skor 3-1 untuk kemenangan Indonesia bertahan hingga pluit panjang berbunyi. Kedua tim akan kembali bertanding pada laga uji coba pada 4 November 2022.

Susunan Pemain Pertama

Timnas U-20 Moldova
Rumenco; Bulmaga, Butucel, Colis, Covalschi, Cucos, Curos, Holban, Lupan, Miscov, Raileanu.

Timnas U-20 Indonesia
Supriadi, Asraf Syam, Caraka, Robi Darwis, M Ferrari, Marselino Ferdinan, A Fikri, Ronaldo Kwateh, TD Pamungkas, Kakang Rudianto, G Ramdani. (Tempo)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel