-->

Welliam Manderi Minta Pemda di Papua Tingkatkan Pengawasan Bagi Warga Isoman

Welliam Manderi Minta Pemda di Papua Tingkatkan Pengawasan Bagi Warga Isoman

JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Ketua Harian Satgas Pencegahan dan Penanganan COVID-19 Provinsi Papua Welliam R. Manderi meminta pemerintah kabupaten dan kota untuk meningkatkan pengawasan bagi warga sedang melakukan isolasi mandiri (isoman).

Hal demikian karena, sebagian besar masyarakat yang terkonfirmasi positif COVID-19, lebih memilih melakukan isoman di rumahnya masing-masing.

“Sebab tujuan dari pengawasan ini tentunya bisa membantu warga isoman dan pastinya unntuk memperkecil resiko pasien meninggal karena COVID-19,” terang Welliam di Jayapura, Jumat.

Dikatakan, dalam waktu dekat pihaknya akan mendorong diterbitkannya surat pembentukan posko di seluruh wilayah Papua, guna mengawasi pelaksanaan PPKM level dua dan tiga. Dimana salah satunya terkait pengawasan bagi warga isoman.

Surat tersebut nantinya akan langsung ditandatangi Gubernur Papua dan segera dikirimkan ke kabupaten dan kota untuk ditindaklanjuti.

Sementara terkait pengawasan bagi warga isoman, Welliam kembali menekankan agar ada pengawasan ekstra. Dimana Pemprov Papua melalui Dinas Kesehatan setempat sudah mengambil langkah dengan membagikan nomor-nomor kontak dokter atau tenaga medis yang dapat dihubungi.

“Artinya disini kita memberikan jaminan bagi warga isoman agar tidak khawatir sebab mereka meski tidak terpantau medis, kbisa menghubungi dokter-dokter tersebut untuk berkonsultasi terkait gejala yang dialaminya ataupun obat yang dikonsumsi,” tandasnya. (diskominfopapua)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel