-->

Baharudin Djafar Sambut Mahruf MD dan Rombongan di Bandara Pattimura Ambon

AMBON, LELEMUKU.COM – Kapolda Maluku Irjen Pol Drs Baharudin Djafar hadir langsung dalam penyambutan Rombongan Menkopolhukam, Mendagri, Kasum TNI, Wakapolri dan Wakil Ketua DPD RI, Di bandar Udara Pattimura, Ambon, Kamis 23 Juli 2020.

Selain Kapolda Maluku, Gubernur Maluku Murad Ismail, Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Dr. Marga Taufiq S.H. M.H, Kasdam XVI/Pattimura Brigjen TNI Gabriel Lema, Danrem 151/Bainaya, Brigjen TNI Arnold Aristoteles Ritiauw, Laksma TNI Budi Purwanto Danlantamal IX/Ambon, Brigjen TNI Jimmy Aritonang Kabinda Maluku, Kolonel Pnb Sapuan, S.Sos., M.M. Danlanud Pattimura

Selain itu Hadir Pula Kejati Maluku Yudi Handono, SH.,MH, Sekda Provinsi Maluku Kasrul Selang, Kapolrestas Ambon Kombes Pol Leo Surya Simatupang S.I.K, Letkol Inf Dominggus CA Soimokil, Dandim 1504/P. Ambon, Junaidi S.sos Mm Ka Basarnas Ambon dan Lucky Wattimury Ketua DPRD Provinsi Maluku serta Para Kabalak, Dansat dan Asisten Jajaran TNI/Polri.

Menkopolhukam, Mendagri, Kasum TNI, Wakapolri dan Wakil Ketua DPD RI sendiri beserta rombongan ke Provinsi Maluku dalam rangka Kunjungan Kerja terkait kebijakan dalam Percepatan Penanganan Covid-19 saat ini.

Datang dengan menggunakan Pesawat Boeing TNI AU yang membawa Menteri beserta pejabat rombongan tiba di Bandara Internasional Pattimura Ambon dan parkir di Apron VIP Room Pemda Bandara.

Terlihat dalam rombongan hadir langsung Menkopolhukam RI Prof. Dr. Mohammad Mahfud MD, S.H, S.U, M.I.P, Mendagri RI Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, M.A., Ph.D, Kasum TNI yang dipimpin langsung Letjen TNI Jhoni Sopriyanto, Wakapolri Komjen Pol Dr. Gatot Eddy Pramono, M.Si serta Wakil Ketua I DPD RI Nono Sampono. (HumasPoldaMaluku)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel