-->

Sambut Keberadaan Yonif Kabaressi, Warga Batugantung Serahkan Senpi

Sambut Keberadaan Yonif Kabaressi, Warga Batugantung Serahkan SenpiAMBON, LELEMUKU.COM - Warga Masyarakat Ambon menyambut baik keberadaan Satgas Yonif 731/Kabaresi yg berada di Kota Ambon.

Rasa cinta Kabaresi dan rasa kekeluargaan kepada warga Maluku secara umumnya dan Kota Ambon dalam melalui kegiatan Pembinaan Teritorial Satgas yang dilaksanakan melalui kegiatan Kemanusiaan dan Kegiatan kebersamaan Antara Kabaresi dengan Masyarakat yang selalu di tanamkan membuahkan hasil positif.

Salah satunya dengan diserahkannya 1 pucuk Senjata api standart laras panjang jenis SKS SIMONOV Kal. 7,62 mm buatan Rusia dengan no Jat S-103.100 dengan 7 butir munisi kepada Wadanpos 1/Waringin SSK IV Satgas pamrahwan Yonif 731/Kabaresi, Serda Adrianus Tahe pada Kamis (6/9).

Senjata yang diperoleh dari penyerahan secara Sukarela oleh masyarakat di Batugantung, Kelurahan Waenitu, Kecamatan Nusaniwe.

Keberhasilan tersebut didapat dari hasil penggalangan serta pendekatan oleh anggota Pos 1/Waringin SSK IV Satgas Pamrahwan Yonif 731/Kabaresi secara persuasif dan mengedepankan kearifan kultur dan budaya masyarakat setempat.

"Jadilah Prajurit Kabaresi yang di nantikan Keberadaan nya dan rasa nyaman di manapun Berada secara Khususnya di Kota Ambon wilayah SSK IV Satgas 731/Kabaresi bertugas dan selalu Mengutamakan Tindakan Persuasif dalam setiap tindakan," Ujar Komandan SSK 4, Lettu Inf Vikodey Andreas. (Penrem151)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel