-->

Satuan Reserse Polres SarmI Sosialisasi tetang Narkoa pada Warga Kampung Webro


SARMI, LELEMUKU.COM - Tingkatkan pelayanan prima dalam mengedukasi masyarakat satuan reserse narkoba mensosialisasikan tentang bahaya narkotika dan miras kepada warga kampung webro yang bertempat di balai kampung webro Kabupaten Sarmi, siang tadi Sabtu (4/3/23)

Kegiatan sosialisasi siang tadi di pimpin oleh KBO satuan reserse narkoba Aiptu Syukri bersama 2 personilnya dan di hadiri tokoh masyarakat ,tokoh adat ,tokoh agama ,tokoh pemuda serta 35 orang masyarakat kampung kampung webro .

Aiptu syukri dalam kesempatannya menyampaikan materi sosialisasi tentang bahaya narkoba dan minuman keras ( Miras) kepada warga masyarakat kampung webro agar dapat di pahami dan tidak menyalahgunakan narkotika dan miras serta dampaknya sangat berpengaruh bagi fisik dan fsikis serta kesehatan.

Lebih lanjut di katakan sebagai pemuda anak bangsa dan generasi penerus jangan terpengaruh dengan narkotika dan miras apalagi mengkonsumi dan mengedarkan karena sangat berbahaya bagi manusia dapat di jerat kasus tindak pidana narkoba.

“Mari kita semua bersama memberantas narkoba dan miras dan mempersempit ruang gerak peredaran narkoba di wilayah distrik pantai barat ,” ucap KBO Narkoba

Di sela- sela sosialisasi, seorang warga Husen hosea mengucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian dengan diadakannya sosialisasi inni.

“terima kasih pihak kepolisian yang sudah hadir mensosialisaikan tentang bahaya narkoba dan miras kepada warganya dan berharap agar polri terus sosialisasikan secara continu supaya anak -anak kami tidak terjerus narkoba dan miras,” Ungkap Husen.

Usai kegiatan tersebut Aiptu syukri meminta warga kampung webro untuk bekerjasama dalam memberantas narkoba dan melaporkan kepada pihak kepolisian apabila ada narkoba yang beredar di kampung webro. (HumasPoldaPapua)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel