-->

Gelar Jumat Curhat, Masyarakat Kepi Harap Bisa Jalankan Ibadah Puasa dengan Aman


KEPI, LELEMUKU.COM - Sat Binmas Polres Mappi melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama Ustad Ali Mansur pengasuh Pondok Pesantren Nurul Huda Jl. Telkomsel Kepi serta Ketua PCNU Kabupaten Mappi Sudarsono untuk menyampaikan secara langsung terkait keluhan para PKM Masjid sekaligus menjalin Silaturahmi di Bulan Puasa, Jumat (24/03/2023).

Kasat Binmas Polres Mappi AKP Ari Prijanggodo selalu mengatakan, Jumat curhat merupakan sarana yang diberikan kepada masyarakat yang ingin menyampaikan berbagai masalah, berkaitan dengan layanan Kepolisian maupun gangguan Kamtibmas yang terjadi di sekitar masyarakat, sehingga permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan bersama dengan mudah.

“Jumat Curhat ini sudah berjalan dengan baik tujuannya untuk menampung keluhan masyarakat, bebas menyampaikan apapun berkaitan dengan Kepolisian maupun gangguan Kamtibmas yang terjadi disekitar masyarakat,” ucap Kasat Binmas.

Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Huda Ustad Ali Mansur mengharapkan selama Bulan Puasa agar Polres Mappi meningkatkan Patroli pada jam-jam kecil di seputaran Jl. Telkomsel yang menjadi jalan masuk ke Masjid.

“Kami harapkan kepada Polres Mappi untuk meningkatkan patroli di jam-jam kecil, pada saat menjelang Sholat Subuh terkadang ada masyarakat dalam pengaruh miras menganggu para jemaah yang melakukan perjalanan menuju Masjid, yang mana membuat para jemaah takut dan tidak nyaman untuk melintas, dan kami menginginkan dari anggota yang mengatur lalu lintas jalan masuk dan keluar kendaraan dari Jl. Telkomsel pada saat pelaksanaan Sholat Terawih agar pihak Kepolisian dalam hal ini Polres Mappi melakukan himbauan-himbauan tentang Kamtibmas,” tutur Ustad Ali.

Kasat Binmas pun merespon baik masukan dari Usatad Ali Mansur selaku pengasuh Pondok Pesantren Nurul Huda, keluhan tersebut akan kami tampung dan akan kami benahi kinerja kami untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Intinya adalah, semua keluhan dan masukan dari masyarakat menjadi catatan kami, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Apalagi saat ini sudah memasuki bulan Puasa, tentunya kami akan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah selama bulan Puasa,” jelas Kasat Binmas.(HumasPoldaPapua)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel