-->

Kapolres Yalimo Rudolof Yabansabra Beri Pesan pada Pejabat yang Mutasi


ELELIM, LELEMUKU.COM - Bertempat di Mako Pospol Elelim telah berlangsung acara kenal pamit Waka Polres Yalimo, Kabag Ren, Kabag Ops dan Paurmin SDM, Selasa (23/03/2023) Wit.

Turut hadir dalam acara tersebut Kapolres Yalimo Kompol Rudolof Yabansabra, S.H., M.H., Waka Polres Yalimo Kompol Micha Toding Potty, S.H., S.I.K., M.H. para Pejabat Utama Polres Yalimo, para Kapolsek Jajaran Polres Yalimo, Ketua beserta Pengurus Bhayangkari Cabang Yalimo, serta Anggota Polres Yalimo

Dalam acara tersebut masing-masing pejabat yang mutasi tugas menyampaikan pesan dan kesan baik dari pejabat lama maupun dari pejabat baru yang sekaligus melakukan perkenalan diri.

Pada kesempatan tersebut, Kapolres Yalimo Kompol Rudolof Yabansabra, S.H., M.H. mengucapkan terimakasih kepada para pejabat lama atas kerjasamanya selama ini di Polres Jembrana dan semoga sukses di tempat yang baru. Tentunya tali silaturahmi agar tetap terjaga walaupun sudah tidak di bersama-sama lagi di Polres Yalimo ini.

Saya juga berpesan agar tetap jaga kesehatan kedisiplinan dan keramahan di tempat tugas yang baru semoga kita dapat bertemu di lain waktu, ucap kapolres

“Untuk pejabat baru, diucapkan selamat datang, mohon berkoordinasi yang baik dengan pejabat lama, apa program2 yang sudah baik agar dilanjutkan/diteruskan, kalau bisa prestasinya ditingkatkan sesuai dengan kemampuan yang dimiliki dan juga silahkan cepat menyesuaikan,” kata Kapolres.

“Dan selamat jalan kepada pejabat lama, selamat datang kepada pejabat baru, apabila selama ini ada hal-hal yang kurang berkenan mohon dimaafkan,” sambung Kapolres Yalimo dengan penuh keakraban.

Kemudian dilakukan penyerahan cinderamata oleh Kapolres Yalimo beserta ibu ketua Bhayangkari Pengurus Cabang Yalimo, kepada para pejabat lama, dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata oleh para PJU Polres Yalimo kepada para pejabat lama. Dan kegiatan diakhiri dengan kegiatan ramah tamah bersama.(HumasPoldaPapua)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel