-->

Akademi Teknik Biak (ATB) Gelar Wisuda ke-14 Tahun 2022

Akademi Teknik Biak (ATB) Gelar Wisuda ke-14 Tahun 2022

BIAK, LELEMUKU.COM - Akademi Teknik Biak (ATB) kembali menggelar wisuda ke-14 untuk tahun akademik 2021/2022, di Aula ATB, Selasa (13/09/2022). Sebanyak 41 mahasiswa diluluskan dalam wisudawa yang dihadiri langsung oleh Koordinator LLDIKTI Wilayah XIV Provinsi Papua dan Papua Barat, Dr. Suriel S. Mofu, S.Pd.,M.Ed.,TEFL.,M.Phil.

Dari jumlah 41 wisudawan/ti itu, masing-masinh jurusan DIII Teknik Mesin sebanyak 8 orang, Teknik Sipil sebanyak 10 orang dan untuk jurusan Manajemen Informatika sebanyak 23 orang.
Koordinator LLDIKTI Wilayah XIV Dr. Suriel S. Mofu mengatakan, Akademi Teknik Biak telah memenuhi standar nasional pendidikan tinggi yang berlaku, untuk itu para wisudawan wisudawati ATB telah memenuhi peraturan akademik yang telah ditetapkan.

“Ada 4 hal yang akan saya sampaikan, pertama dapatkan inspirasi dari Tuhan, kedua kelola perhatian anda, ketiga lakukan tindakan-tindakan yang mengarah pada pencapaian anda, dan terakhir jaga kualitas anda karena dunia membutuhkan orang-orang yang berkualitas,” pesan Suriel Mofu kepada para lulusan.

Sementara itu Bupati Biak Numfor Herry Ario Naap, S.Si.,M.Pd dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Staf Ahli II Bupati, I Putu Wiadyana mengatakan, ijazah dan pengetahuan teoritis yang didapat di masa studi bukanlah jaminan untuk dapat memperoleh pekerjaan ataupun berwirausaha dengan mudah.

”Jadilah sarjana muda penggerak dan pelopor di dalam masyarakat dan didalam pembangunan. Tunjukkan kemampuan diri dan kompetensi, kembangkan kemandirian dan bekerja serta berkarya secara profesional. Saya yakin, setiap gerak dan langkah para lulusan Akademi Teknik Biak akan didukung, diharapkan dan dibanggakan masyarakat,” ujarnya.

Dalam sambutannya, Bupati juga meminta agar para wisudawan/ti mampu bertindak dinamis dan memanfaatkan segala peluang untuk terjun ke dunia kerja, menciptakan lapangan kerja, maupun berwirausaha, sekaligus turut berpartisipasi dalam membangkitkan optimisme dan dinamisme baru di tengah kemajuan daerah, bangsa dan negara.  (HumasBiakNumfor)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel