-->

Sirjohn Slarmanat Resmikan Kamari Hotel,dan harapkan Tetap Usung Kearifan Lokal


AMBON,LELEMUKU.COM - Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Ambon, Sirjohn Slarmanat, mewakili Sekretaris Kota Ambon, meresmikan Kamark Hotel di Jl Kakiali, Kelurahan Rijali, Kota Ambon, pada Selasa (17/05/2022).

Dalam sambutannya Kadis mengucapkan terima kasih kepada manajemen Kamari Hotel kerena telah memberikan kontribusi yang baik kepada kota Ambon khususnya dunia pariwisata.

“Filosofi dari nama kamari Hotel ini mempunyai makna dan merupakan sebuah kearifan lokal, Kamari artinya datang atau panggil orang datang ke Ambon dan nginap di hotel ini,”ujarnya.

Menurutnya, dengan nama ini menjadi sebuah tanggung jawab moral yang harus betul-betul diwujudkan oleh manajemen untuk bagaimana memberikan sebuah pelayanan agar memberikan kepuasan kepada tamu yang yang menginap di Kamari Hotel.

Selain itu, dirinya berharap, kedepan kearifan lokal daerah bisa menjadi ciri khas di Kamari Hotel yang nantinya menjadi kebanggaan Kota Ambon.

“Oleh karena itu Pemerintah Kota Ambon menyambut baik dan berterima kasih kepada manajemen Kamari Hotel yang sudah bisa memberikan sebuah karya kepada Kota ini,”tandasnya.

Kadis menambahkan, komponen pembangunan yang ada menjadi milik mitra bersama untuk sama-sama membangun kota Ambon.

“Di tengah-tengah pandemi yang mulai berkurang itu membuat kembali kegiatan Pariwisata di Kota Ambon semakin membaik. Salah satunya adalah membangun hotel dan selalu bergandengan tangan dengan pemerintah,”ungkapnya.

Sementara itu, menurut Manager Kamari Hotel, Noni Patty berharap, kehadiran hotel ini dapat memberikan kontribusi, baik bagi pembangunan dan perekonomian kota Ambon, serta menurunkan tingkat pengangguran melalui penyerapan tenaga kerja dan tentu saja bisa menjadi berkat bagi sesama.

“Hotel Kamari terdiri dari 77 kamar yang dilengkapi dengan fasilitas Resto, Cafe dan ruang meeting, serta memiliki 25 orang pegawai,”urai Noni.

Dia berharap hotel ini dapat memberikan pelayanan terbaik bagi pengunjung. Dirinya juga minta agar tamu undangan bisa bantu mempromosikan keberadaan Kamari Hotel melalui sosmed, ataupun secara lisan. (indonesiatimur.co)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel