-->

Eltinus Omaleng Ijinkan Michael Gomar jadi Penjabat Bupati Mappi rangkap Sekda Mimika

Eltinus Omaleng Ijinkan Michael Gomar jadi Penjabat Bupati Mappi Merangkap Sekda Mimika.lelemuku.com.jpg

TIMIKA, LELEMUKU.COM - Bupati Mimika, Eltinus Omaleng menyambut baik kepercayaan yang diberikan Kemendagri kepada Sekda Mimika Michael Gomar untuk menjabat sebagai penjabat Bupati Mappi.

"Jadi, sebelum beliau mau maju kesana, sudah datang ijin sama saya, sehingga saya menyetujui untuk beliau menjabat sebagai penjabat Bupati Mappi," kata Eltinus Omaleng.

Menurut Omaleng, kepercayaan yang diberikan kepada Michael Gomar untuk memimpin suatu daerah merupakan langkah yang tepat, sehingga kelak ia bisa kembali dan membangun Kabupaten Mimika.

"Saya berikan ijin beliau, sementara dia belajar dulu kesana, nanti dia balik kesini untuk pimpin, itulah saya punya kader," jelasnya.

Sementara itu disinggung terkait posisi Sekda yang terjadi kekosongan. Kata Eltinus, Michael Gomar tetap Sekda definitif. Hanya untuk melaksanakan tugas-tugas sekda, ia akan menunjuk seseorang sebagai pelaksana harian untuk menjalankan tugas Sekda. Direncanakan hari senin SK akan diberikan.

"Walaupun dia menjabat disana tapi dia disini masih Sekda definitif, pada saat dia calon bupati lagi baru dia bisa mundur jabatan penjabat bupati dan juga sekda kabupaten Mimika," terangnya.

Ia menjelaskan, tugas plh hanya bersifat administrasi, sementara berkaitan dengan keuangan dan keputusan masih dipercayakan kepada Michael Gomar.

"Jadi berkaitan dengan keuangan dan keputusan segala macam itu tetap ada ditangan dia, tapi untuk Plh yang saya angkat itu menyangkut administrasi untuk dokumen dan lain-lain," ungkapnya. (Ricky Lodar).

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel