-->

Ely Zarwaty Pimpin TP PKK Labura Gelar Rapid Test Gratis di Aek Kanopan

Ely Zarwaty Pimpin TP PKK Labura Gelar Rapid Test Gratis di Aek Kanopan.lelemuku.com.jpg

AEK KANOPAN, LELEMUKU.COM - Dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-92 tahun 2020, Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura) bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Labura, menggelar rapid test gratis bagi anggota PKK Kabupaten Labura, dan PKK Kecamatan, yang di gelar di Puskesmas Aek Kanopan, Rabu (16/12/2020).

Ketua TP PKK Kabupaten Labura Ny. Ely Zarwaty, mengatakan rapid test gratis yang dirangkaikan dengan perayaan Hari Ibu ke-92 ini adalah bukti bahwa TP PKK ikut berperan aktif menanggulangi penularan Covid-19.

“Rapid test gratis ini diselenggarakan bagi anggota PKK Kabupaten dan PKK Kecamatan serta masyatakat yang minimal 100 orang termasuk sekretariat TP PKK Kabupaten,” ujarnya.

Ely Zarwaty berharap, di masa tatanan kehidupan era baru saat ini, seluruh kader PKK Labura menjadi contoh dalam upaya menanggulangi penyebaran Covid-19. Dimulai di lingkungan keluarga dan ditularkan ke lingkungan sekitar.

“Mari seluruh kader PKK, bersama-sama bantu pemerintah daerah untuk terus mensosialisasikan dan mengajak seluruh masyarakat di lingkungan tempat tinggal masing-masing melaksanakan protokol kesehatan. Khususnya protokol 4 M (memakai masker, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan) secara tepat, guna mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Labura,” ucapnya.

Salah seorang anggota PKK yang mengikuti rapid test gratis tersebut Fera Nasution, menyambut baik kegiatan dimaksud. Rapid test yang menjadi langkah deteksi dini ini sebagai antisipasi, sehingga ketika ada yang terdeteksi positif Covid-19 bisa segera ditangani.

“Semoga dengan deteksi dini, penularan Covid-19 dapat diminimalisir” ujarnya. (diskominfolabura)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel