-->

Kodim Timor Tengah Utara dan Pemuda Fafinesu Gelar Pertandingan Voli Bersama

Kodim Timor Tengah Utara dan Pemuda Fafinesu Gelar Pertandingan Voli Bersama.lelemuku.com.jpg

KEFAMENANU, LELEMUKU.COM - Kegiatan olahraga berupa pertandingan bola voli tersebut dilaksanakan di Lapangan Bola Voli Makodim 1618/Timor Tengah Utara (TTU) pada, Jumat (13/11/2020). Kegiatan pertandingan bola voli tersebut dilakukan dalam rangka untuk menjalin keakraban antara anggota TNI dan para pemuda Fafinesu.

Dandim 1618/TTU, Letkol Arm. Roni Junaidi, S.Sos mengatakan bahwa, kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka menjalin keakraban antara anggota TNI dengan para pemuda Fafinesu. Dandim Roni mengatakan, pertandingan voli tersebut hanya diikuti oleh dua tim saja yakni tim Taja Prabinsa Kodim 1618/TTU versus tim pemuda Fafinesu dari Kecamatan Insana Fafinesu, Kabupaten TTU.

"Jadi selain menjalin keakraban antara TNI dan para pemuda, juga kita membina supaya potensi anak muda Kabupaten TTU untuk lebih berprestasi di bidang olahraga," ungkapnya.

Dandim Roni menambahkan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka untuk memberikan kebugaran jasmani dari anggota TNI dan juga para pemuda. "Apalagi ditengah pandemi seperti ini maka kita harus giat berolahraga supaya badan kita tetap sehat dan bugar," ujarnya. Dandim Roni berharap, dengan adanya kegiatan olahraga bersama tersebut, maka terjalin keakraban antara anggota TNI dan pemuda kedepannya.

"Selain itu, kita harapkan potensi anak mudah di Kabupaten TTU bisa dikembangkan lewat olahraga bersama ini," pungkasnya. (Pendam9)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel