-->

Chandra Kurniawan Ungkap Kodim Dukung Program Pemda Boven Digoel

TANAH MERAH, LELEMUKU.COM – Dalam rangka mendukung program pembangunan infrastruktur Pemerintah Daerah Kabupaten Boven Digoel, Provinsi Papia, Kodim 1711/BVD menggelar kegiatan Karya Bakti Binter (pembinaan teritorial) Terpadu Tahun Anggaran 2019. Bertempat di kampung Ampera Distrik Mandobo, Kabupaten Boven Digoel. Pada Selasa, 10 Desember 2019.

Kegiatan Binter terpadu Kodim 1711 dimulai sejak tanggal 14 Oktober sampai dengan 12 Desember. Bertempat di wilayah Kodim 1711/BVD,.

Saat dikonfirmasi Dandim 1711/BVD Letkol Inf Candra Kurniawan, SE mengatakan bahwa kegiatan Binter terpadu kali ini, Kodim 1711/BVD melaksanakan kegiatan fisik berupa pembangunan 4 unit rumah layak huni bagi masyarakat kurang mampu yang tersebar dibeberapa Distrik di Kabupaten Boven Digoel serta kegiatan non fisik berupa pemberian wawasan kebangsaan dan mengajar di sekolah-sekolah.

“Kegiatan fisik yang kita lakukan berupa pembangunan beberapa rumah milik masyarakat yang tidak layak huni menjadi layak untuk dihuni, sementara Kegiatan non fisik berupa pembekalan materi Wawasan Kebangsaan, Pramuka Saka Wirakartika, Komsos dengan komponen masyarakat dan bakti sosial,”Kata Dandim.

Selanjutnya Dandim juga menerangkan bahwa untuk sasaran fisik pembangunan rumah layak huni sementara masih dikerjakan dan sudah memasuki tahap finishing.

“Dimana kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Kodim 1711 sebagai Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) terhadap pemerataan pembangunan sebagai sarana dan prasarana bagi masyarakat di wilayah teritorialnya,” Ungkap Dandim.

Selain itu Dandim juga menjelaskan bahwa kegiatan ini juga untuk mendukung program Pemerintah Daerah khususnya dalam bidang pembangunan infrastruktur di Kabupaten Boven Digoel,”Pungkas Dandim.(Pendam17)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel