-->

Abdul Gani Kasuba Apresiasi Upaya Satgas Gulbencal di Halmahera Selatan

SAKETA, LELEMUKU.COM - Gubernur Maluku Utara (Malut) KH. Abdul Ghani Kasuba, Lc mewakili seluruh masyarakat Maluku Utara khususnya Halmahera Selatan menyampaikan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Satuan Tugas Penanggulangan Bencana Alam (Hulbencal).

Ucapan tersebut disampaikan langsung oleh Gubernur kepada Dansatgas Gulben Kolonel Inf Endro Satoto, S.I.P, M.M pada Saketa (28/07/2019) sesaat tiba di Posko Gulben di Desa Saketa, Kecamatan Gane Barat, Kabupaten Halmahera Selatan.

Ketika berdialog dengan Dansatgas, Gubernur mengucapkan atas nama pemerintah dan seluruh masyarakat Maluku Utara mengucapkan terimakasih atas upaya yang luar biasa dan respon cepat sehingga penanganan bencana alam ini dapat berjalan dengan baik dan lancar.

Selain itu juga Gubernur menyerahkan piagam penghargaan kepada sejumlah instansi yang telah turut serta bersama-sama membantu saudara-saudara kita yang ditimpa musibah. Selanjutnya pemerintah daerah baik Provinsi melalui BNPB Provinsi maupun Kabupaten Halsel melalui BPBD kabupaten akan melanjutkan pada tahap transisi. (Penrem 152)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel