-->

Olly Dondokambey Hadiri Ibadah Bersama ASN dan THL Sulut

Olly Dondokambey Hadiri Ibadah Bersama ASN dan THL SulutMANADO, LELEMUKU.COM - Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey menghadiri ibadah menyambut Jumat Agung sekaligus ibadah syukur HUT ke-45 tahun pelayanan Pdt. G. W. E. Kumaat, STh sebagai Pendeta Pelayanan di lingkup Pemprov Sulut yang dilaksanakan di Auditorium Mapalus, Kamis (18/04/2019) pagi.

Jumat Agung adalah Hari Jumat sebelum Minggu Paskah, hari peringatan Penyaliban Yesus Kristus dan wafatNya di Golgota.

Pada kesempatan itu, usai ibadah, Gubernur Olly mengapresiasi komitmen pelayanan Pdt Kumaat kepada seluruh ASN dan THL hingga mencapai usia pelayanan ke-45 tahun.

Menurut Olly, pertambahan usia pelayanan tersebut mempunyai makna yang sangat penting sebagai perwujudan bahkan peningkatan iman dan pengharapan kepada Tuhan.

"Kami ucapkan selamat kepada Pdt Kumaat yang telah melayani selama 45 tahun di lingkup Pemprov Sulut," kata Olly.

Disamping itu, terkait pelaksanaan Pemilu 2019 di Sulut, Olly juga mengucap syukur pesta demokrasi lima tahunan itu berlangsung lancar, aman dan damai. Tambah dia, kesukseskan penyelenggaraan Pemilu di Sulut ini didukung oleh seluruh masyarakat Sulut.

Sebelumnya, pada ibadah menyambut Jumat Agung yang dipimpin oleh Pdt Kumaat disampaikan khotbah dari Kitab Efesus 3:18-19 tentang Doa Paulus.

"Aku berdoa, supaya kamu bersama-sama dengan segala orang kudus dapat memahami, betapa lebarnya dan panjangnya dan tingginya dan dalamnya kasih Kristus, dan dapat mengenal kasih itu, sekalipun ia melampaui segala pengetahuan. Aku berdoa, supaya kamu dipenuhi di dalam seluruh kepenuhan Allah," kata Pdt Kumaat bersama seluruh jemaat saat membacakan Kitab Efesus 3:18-19.

Adapun ibadah tersebut turut dihadiri Wakil Gubernur Steven O.E. Kandouw, Wakil Ketua TP PKK Sulut Kartika Devi Kandouw-Tanos dan para pejabat Pemprov Sulut. (Humas Pemprov Sulut)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel