-->

HUT ke 675 Tahun, Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) Harapan Indonesia

HUT ke 675 Tahun, Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) Harapan IndonesiaMAKASSAR, LELEMUKU.COM - Hari Jadi ke-675 Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Senin (18/2) kembali diperingati dan dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Selatan, HM Nurdin Abdullah.

Nurdin dalam sambutannya mengatakan, Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) adalah tumpuan harapan Indonesia.

"Saya ingin menyampaikan, bahwa Sidrap ini adalah daerah yang merupakan tumpuan Indonesia, khususnya Sulawesi Selatan, karena Sulawesi Selatan adalah salah satu penyangga pangan nasional dan Sidrap adalah salah satu lumbung pangan nasional kita," ungkap Nurdin Abdullah.

Ia berharap, kedepannya pemerintahan Kabupaten Sidrap dibawah kepemimpinan Dolla Mando dengan wakilnya Mahmud Yusuf bisa memacu pembangunan infrastruktur yang ada di daerah yang sangat terkenal dengan penghasil beras terbesar ini.

"Kita berharap Sidrap memacu diri untuk terus menjaga kelangsungan hidup pertanian kita di Sulawesi Selatan," kata Nurdin yang disambut dengan tepuk tangan meriah.

Selain itu, Nurdin Abdullah juga menjelaskan cara mengatasi masalah debit air untuk Kabupaten Sidrap kedepannya, apalagi ditopang dengan kemajuan teknologi.

"Saya kira dengan kondisi lingkungan kita sekarang ini sangat berpengaruh terhadap keberadaan air kita di musim kemarau, oleh karena itu mari kita bersinergi untuk menjaga sektor pertanian kita, agar bisa berlangsung terus-menerus," jelasnya. (DiskominfoSPSulsel)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel