-->

Joice Fatlolon Ajak TP PKK Maluku Tenggara Barat (MTB) Saling Bekerja Sama

SAUMLAKI, LELEMUKU.COM - Membangun Kabupaten Maluku Tenggara Barat adalah harapan semua orang di daerah ini baik di lingkungan Pemerintahan, swasta maupun semua masyarakat di Kabupaten Maluku Tenggara Barat demi menggapai secercah harapan, namun membangun dan bekerja dengan hati tidak dimiliki semua orang. Karena itu harapan untuk bekerja dengan hati merupakan dambaan setiap orang yang menginginkan pembangunan di daerah ini agar dapat berjalan secara berkesinambungan dan berkualitas.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Maluku Tenggara Barat (MTB), Joice Fatlolon kepada wartawan beberapa waktu lalu menyampaikan harapan dan dukungan kepada semua pihak, lebih khusus kepada Tim Penggerak PKK di seluruh Kabupaten Maluku Tenggara Barat untuk memberi dukungan terhadap dirinya sebagai ketua yang baru untuk bersama-sama bekerja dengan hati membangun Kabupaten Maluku Tenggara Barat.

“Saya tidak dapat bekerja seorang diri, saya sangat membutuhkan dukungan dari seluruh Tim Penggerak PKK mulai dari kabupaten, kecamatan sampai ke desa. Khusus untuk pengurus Tim Penggerak Kabupaten MTB yang beberapa waktu lalu dilantik, saya mohon dukungan agar kita dapat bekerja untuk tugas pelayanan dan pengabdian ini, kita tidak seperti pegawai negeri yang dapat gaji tiap bulan, ini memang betul-betul murni pelayanan kepada masyarakat, jadi saya sangat mengharapkan dukungan teman-teman sekalian. Mari kita sama-sama bergandengan tangan melayani dengan hati untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program-progra pemberdayaan masyarakat khususnya pemberdayaan perempuan karena perempuan punya peran yang sangat besar dalam menunjang proses pembangunan di daerah ini.” ujar Joice Fatlolon.

Joice Fatlolon juga menyampaikan terimakasih kepada Pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten sebelumnya yang telah melaksanakan tugas membantu pemerintah daerah selama ini. “saya mengucapkan terimakasih kepada pengurus yang lama dibawah kepemimpinan Ibu Temmar selama kurang lebih 5 tahun dan dilanjutkan oleh pelaksana tugas Ibu Siletty”.Tandasnya.

Sementara itu, Bupati Maluku Tenggara Barat-PETRUS FATLOLON ketika ditanyakan tanggapannya terkait peran Tim Penggerak PKK dalam pembangunan di MTB, mengharapkan agar Pengurus Tim Penggerak PKK yang baru dapat mewujudkan berbagai program yang telah direncanakan demi menunjang peningkatkan Pembangunan di Kabupaten Maluku Tenggara Barat.

Selanjutnya Fatlolon mengatakan, Kabupaten Maluku Tenggara Barat diperhadapkan dengan berbagai tantangan baik secara geografis dan tantangan sosial ekonomi, karena itu sangat membutuhkan peran serta Tim Penggerak PKK untuk membantu pemerintah daerah bersama membangun Kabupaten Maluku Tenggara Barat kedepan.

“saya yakin Tim Penggerak PKK mulai dari tingkat kabupaten, kecamatan dan desa punya modal yang besar, terutama semangat untuk membantu Pemerintah daerah, membangun masyarakat, baik itu di bidang pendidikan dan pemberdayaan-pemberdayaan lain yang telah dilakukan maupun yang direncanakan untuk dilaksanakan dalam waktu-waktu yang akan datang.” kata Fatlolon.

Sehubungan itu, Bupati Maluku Tenggara Barat selaku Pembina Tim Penggerak PKK Kabupaten MTB menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tulus kepada mantan Ketua Tim Penggerak PKK dan anggota Team PKK Kabupaten MTB yang telah bekerja dengan sungguh-sungguh, dengan harapan kerjasama yang telah dibangun selama ini terus dilanjutkan dan ditingkatkan bersama demi membangun Kabupaten Maluku Tenggara Barat yang lebih baik ke depan. (humasmtb)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel