-->

Eratkan Silahturahmi, TNI-POlri Gelar Olahraga Bersama di Lantamal IX

Eratkan Silahturahmi, TNI-POlri Gelar Olahraga Bersama di Lantamal IXHALONG, LELEMUKU.COM - Guna mempererat hubungan silaturahmi sekaligus mempertajam sinergitas antara TNI, Polri, Pemerintah dan Masyarakat, Lantamal IX Ambon gelar olahraga bersama dalam rangka memperingati HUT RI bertempat di Lapangan Lantamal IX, Desa Halong, Kec Baguala, Kota Ambon, Senin (13/8).

Kegiatan olahraga bersama ini turut dihadiri oleh Sekda Prov. Maluku (mewakili Gubernur), Kapolda Maluku, Wakapolda Maluku, Irdam XVI/ Pattimura (mewakili Pangdam XVI/Pattimura), Irwasda Polda Maluku, Danlanud Pattimura, Wadan Lantamal IX (mewakili Danlantamal), Para personel TNI, Polri dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemprov Maluku/Pemkot Ambon serta Toga, Tomas dan pelajar serta masyarakat Se Kota Ambon.

Danlantamal IX yang di wakili oleh Wadanlanal IX Ambon dalam Sambutan resminya menyampaikan kegiatan olahraga bersama yang kita laksanakan ini dalam rangka membina hubungan komunikasi yang harmonis dan kebersamaan antara TNI-Polri Pemerintah dan Masyarakat.

“Dengan melalui olaraga bersama ini diharapkan dapat semakin mempererat jalinan kebersamaan, memperkokoh persatuan dan kesatuan antara TNI - Polri dan Pemerintahan serta seluruh lapisan masyarakat,” pungkas Danlantamal IX. (Penrem151)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel



Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Lelemuku.com selain "" di Grup Telegram Lelemuku.com. Klik link https://t.me/lelemukucom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Lelemuku.com - Cerdaskan Anak Negeri


Iklan Bawah Artikel